.jpg)
Kasubag KPU Kediri Resmi Dilantik Menjadi Kasubag KPU Nganjuk
Kediri, kab-kediri.kpu.go.id - Rabu (6/4/2022) Bertempat di Aula Lt. 2 Kantor KPU Provinsi Jawa Timur, Ketua KPU Kabupaten Kediri, Ninik Sunarmi dan Sekretaris Bekti Rochani menjadi saksi pelantikan Pejabat Pengawas di lingkungan KPU Provinsi Jawa Timur.
Acara dimulai pukul 10.00 WIB yang diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan Naskah Keputusan Pengangkatan Pejabat Pengawas, pengambilan Sumpah/ Janji oleh Sekretaris KPU Jatim, penandatanganan Berita Acara Pengambilan Sumpah/ Janji, pembacaan do’a, dan diakhiri pemberian ucapan selamat kepada para Pejabat Pengawas yang baru diambil Sumpah/ Janji.
Adalah Imam Basuki Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum, dan Logistik (Kasubag KUL) KPU Kabupaten Kediri yang kini resmi bergeser dan dilantik menjadi Kepala Sub Bagian Teknis Pemilu dan Hubungan Masyarakat (Kasubag Tekmas) KPU Kabupaten Nganjuk.
Dikutip dari laman web jatim.kpu.go.id, Selain Imam, juga ada lima nama lainnya yang dilantik bersamaan, diantaranya Fitri Maharani Yudita sebagai Kasubbag Rendatin KPU Kabupaten Tuban, Bardah Suraidah sebagai Kasubbag KUL KPU Kabupaten Pasuruan, Anik Farida sebagai Kasubbag Tekmas KPU Kabupaten Pasuruan, Feni Yudi Ariyanto Kasubbag Rendatin KPU Kabupaten Pasuruan, dan Nurhayati Madjojo sebagai Kasubbag Hukum dan SDM KPU Kabupaten Pasuruan.
Dalam acara tersebut Sekretaris KPU Jatim, Nanik Karsini menyampaikan bahwa pelantikan jabatan Pengawas di lingkungan KPU Kabupaten/ Kota merupakan bagian dari pembenahan organisasi Sekretariat Penyelenggara Pemilu. Harapannya setelah dilantik, para terlantik menjadi pemimpin yang bisa hadir di tengah para stafnya.
“Selain menjalankan tugas dan fungsinya, Anda harus mampu mengelola potensi, mengembangkan kemampuan, dan membangun dialog dengan staf-staf. Menjadi pemimpin sekaligus juga menjadi pendidik,” tegasnya. (pnj)