.jpg)
KPU Kabupaten Kediri menggelar Media Breafing Persiapan Debat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri Tahun 2024
Kediri, kab-kediri.kpu.go.id - Rabu (13/11) KPU Kabupaten Kediri menggelar Media Breafing Persiapan Debat Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri Tahun 2024.
Bertempat di Amaze Hotel Jl. R.A Kartini No.69, Doko. Acara di gelar pukul 15.00 WIB. Dihadiri Ketua KPU Kabupaten Kediri Nanang Qosim beserta Anggota dengan mengundang Media.
Acara dibuka secara langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Kediri Nanang Qosim. dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa acara ini digelar denga tujuan untuk memberikan informasi yang jelas terkait peraturan dan tata tertib selama debat publik berlangsung.
“Insyaallah, debat publik terakhir akan digelar pada tanggal 14 November 2024, mulai pukul 19.00 WIB di Convention Hall SLG. Kami berharap pelaksanaan debat nanti berjalan dengan lancar dan aman,” ujar Nanang.
Eka Setiawan Ferydyanto, anggota KPU Kabupaten Kediri yang bertanggung jawab dalam Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Parmas, dan Sumber Daya Manusia (SDM), turut memberikan penjelasan terkait aturan ketat yang diberlakukan selama debat publik berlangsung. Ia menekankan bahwa KPU melarang pendukung maupun tamu undangan membawa barang-barang berbahaya seperti senjata tajam, korek api, vape, serta air minum dalam kemasan botol.
"Ketentuan ini dibuat untuk menjaga ketertiban dan mengantisipasi kericuhan yang mungkin terjadi selama debat,” jelas Eka.