Berita Terkini

Selamat Tahun Baru 2022

Kediri, kpu-kedirikab.go.id - Tahun baru saatnya untuk meneguhkan harapan dan semangat yang membara untuk melaju meraih cita-cita. Membuka lembaran dengan sinergi positif di Tahun 2022 ini.  “Semoga di pergantian tahun ini segala resolusi dapat tercapai khususnya dengan menghasilkan Pemilu/ Pemilihan yang berkualitas dan berintegritas sebagai wujud keberhasilan demokrasi Indonesia,” ucap Ketua KPU Kabupaten Kediri Ninik Sunarmi.  Segenap Keluarga Besar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri mengucapkan Selamat Tahun Baru 2022…!!!  

REKAPITULASI DAFTAR PEMILIH BERKELANJUTAN PERIODE BULAN DESEMBER 2021

Kediri, kpu-kedirikab.go.id - Bertempat di Hotel D’Pratnya Kediri, sebagaimana yang diamanatkan dalam PKPU Nomor 6 Tahun 2021 KPU Kabupaten Kediri Melaksanakan Rapat Forum Koordinasi Sekaligus Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021 Periode Bulan Desember yang dihadiri oleh Bawaslu Kabupaten Kediri, Dispendukcapil Kabupaten Kediri, Bakesbangpol Kabupaten Kediri, Polres dan Polresta serta dari Kodim 0809 Kediri. Dalam proses pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan Bulan Desember, KPU melakukan Verifikasi dan Validasi Data DPB Bulan Sebelumnya Bersama Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kediri yang ditemukan data-data yang termasuk dalam Tidak Memenuhi Syarat (TMS) yang kemudian digunakan sebagai bahan masukan Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB).........SELANJUTNYA  

KPU Kabupaten Kediri Jadi Narasumber Sharing Knowledge Penggunaan Sirekap Pada Pemilihan tahun 2020

Kediri, kpu-kedirikab.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri mengikuti Rapat Koordinasi Berbagi Pengalaman sesi IV dan V “Penggunaan Sirekap Pada Pemilihan Tahun 2020” yang diadakan secara daring oleh KPU RI.  Menjadi suatu kehormatan Divisi Teknis KPU Kabupaten Kediri Anwar Ansori berkesempatan menjadi narasumber dalam acara ini beserta lima Ketua Divisi Teknis dari berbagai KPU kab/kota, yaitu Kabupaten Mandailing Natal, KPU Kabupaten Ngada, KPU Kabupaten Gunung Kidul, KPU Kabupaten Tanjung Jabur Timur, dan Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kabupaten Kolaka Timur. Kamis (23/12/2021)......SELANJUTNYA

KPU Kabupaten Kediri Melepas Mahasiswa Magang dari UNP Kediri

Kediri, kpu-kedirikab.go.id - Rabu (22/12/2021) KPU Kabupaten Kediri melepas mahasiswa yang telah menyelesaikan Magang dari Universitas Nusantara PGRI (UNP) Kediri. Setelah melaksanakan magang selama kurang lebih 1 bulan, KPU Kabupaten Kediri melepas Mahasiswa magang dari UNP Kediri yang selama pelaksanaanya telah banyak membantu KPU Kabupaten Kediri, khususnya di bagian umum dan logistik.  Semoga mahasiswa dapat memanfaatkan apa yang didapat di KPU Kabupaten Kediri dengan sebaik-baiknya karena dalam menghadapi dunia kerja sangat dibutuhkan interaksi dengan banyak pihak agar mendapatkan ilmu dan pengalaman baru. Semoga silaturahmi tetap terjaga walaupun magang sudah berakhir.  Terakhir Kasubag Umum Imam Basuki mengucapkan terimakasih karena dalam 1 bulan ini telah membantu pekerjaan KPU Kabupaten Kediri, khususnya di bidang umum dan logistik.

Monitoring Reformasi Birokrasi, KPU Jatim Kunjungi KPU Kabupaten Kediri

Kediri, kpu-kedirikab.go.id - Rabu (22/12/2021) KPU Kabupaten Kediri menerima kunjungan KPU Jatim dalam rangka monitoring Implementasi Reformasi Birokrasi. Pada kesempatan itu, Anggota KPU Jatim, Miftahur Rozaq menjelaskan pentingnya RB sebagai wujud KPU menerapkan tata kelola lembaga yang baik dan berkualitas. “Untuk mengimplementasikan reformasi birokrasi perlu dibentuk sebuah komitmen bersama antara komisioner dengan sekretariat demi memberikan pelayanan yang baik kepada pemilih, peserta Pemilu, serta masyarakat umum secara profesional dan imparsial,” ucap Rozaq......SELANJUTNYA

Bangun Strategi Integrasi Data, Wujud KPU Efisienkan Pemilu di 2024

Kediri, kpu-kedirikab.go.id - Rabu (22/12/2021) via youtube KPU Kabupaten Kediri kembali mengikuti Webinar seri VII: Strategi Membangun Integrasi Data Pemilu 2024 yang Efektif dan Efisien yang diadakan KPU RI. Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini dibuka oleh Ilham Saputra, Ketua KPU RI yang dilanjutkan pengantar oleh Viryan, Anggota KPU RI, dan  di moderatori oleh Sumariyandono, Kepala Pusdatin KPU RI. Hadir sebagai narasumber Marsudi Wahyu Kisworo, Dewan Pengarah BRIN dan Gusti Ayu Saptawati, Wakil Rektor Bidang Sumberdaya ITB......SELANJUTNYA